YouTuber Jake Paul menang angka mutlak atas legenda UFC Anderson Silva dalam duel tinju di kelas catchweight di Desert Diamond Arena, Minggu (30/10) waktu Indonesia.
Pertarungan ekshibisi itu dilakoni dalam delapan ronde. Sejauh ini Jake Paul membukukan lima kemenangan dengan empat di antaranya kemenangan KO.
Sementara itu Anderson Silva yang merupakan mantan juara kelas menengah UFC memiliki rekor tiga kemenangan sekali kalah, dua di antaranya menang KO.
Pada ronde 1 Jake Paul banyak melepaskan pukulan lurus dan jab ke tubuh Silva. Silva membalas dengan pukulan kiri.
Silva menutup jarak pukulan Paul di ronde 2. Meski demikian Paul tetap bertahan dengan serangan jab kepada Silva. Pada ronde ini jual pukulan kedua petinju terjadi.
Pada ronde 5 Silva mendaratkan pukulan keras kepada Paul. Jake Paul bangkit pada ronde-ronde berikutnya. Tepatnya pada ronde 8 jab kiri Paul yang dilanjutkan dengan uppercut kanan merobohkan Silva di kanvas.
Anderson Silva bisa berdiri kembali dengan wajah yang bercucuran darah. Pertarungan bisa dilanjutkan hingga bel terakhir.
Tetapi tiga juri memutuskan Jake Paul menang angka mutlak atas Anderson Silva, 77-74, 78-73, 78-73. Kemenangan itu membuat Paul memenangi enam pertarungan beruntun.
[Gambas:Video CNN]
(sry/jal)
Sumber: www.cnnindonesia.com