Bola  

Shin Tae Yong Tepati Janji Tak Parkir Bus

Janji Shin Tae Yong tak menerapkan strategi parkir bus saat melawan Vietnam pada leg pertama babak semifinal Piala AFF 2022 terbukti, Jumat (6/1).

Jakarta, CNN Indonesia

Janji Shin Tae Yong tak menerapkan strategi parkir bus saat melawan Vietnam pada leg pertama babak semifinal Piala AFF 2022 terbukti, Jumat (6/1).

Dalam pertandingan ini untuk pertama kalinya di Piala AFF 2022 Shin menerapkan formasi tiga bek. Ketiganya bek tersebut adalah Fachruddin Aryanto, Jordi Amat, dan Rizky Ridho.

Sempat tertekan pada menit-menit awal babak pertama, skuad Garuda bisa menekan balik setelah 15 menit. Bahkan sejumlah peluang berhasil diciptakan. Indonesia tampil menekan dan menyerang.

Dalam catatan CNNIndonesia.com, Indonesia memiliki enam tembakan ke gawang, yang dua di antaranya tepat sasaran. Adapun Vietnam hanya bisa melepas dua tembakan dan satu yang tepat sasaran.

Permainan terbuka kembali diterapkan tim Merah Putih pada babak kedua. Serangan lewat sayap dan umpan terobosan menjadi senjata untuk membongkar pertahanan The Golden Dragon yang tampil disiplin.

Pada babak kedua tensi pertandingan meninggi. Beberapa pelanggaran tercipta. Meski demikian wasit masih belum mengeluarkan kartu kuning atau merah untuk pelanggaran-pelanggaran yang terjadi.

Untuk mengubah permainan, di mana Indonesia lebih dominan menekan, hingga menit ke-80 Vietnam melakukan empat pergantian. Pada saat yang sama Shin baru mengganti Rachmat Irianto dengan Ricky Kambuaya.

Babak kedua dominan di lapangan tengah. Sampai-sampai Indonesia dan Vietnam sama-sama tak punya tendangan ke arah gawang hingga waktu normal habis dan dilanjutkan dengan injury time lima menit.

Pada masa injury time ini pula Shin memasukkan tiga pemain sekaligus. Ilija Spasojevic, Witan Sulaeman, dan Saddil Ramdani masuk menggantikan Marselino Ferdinan, Dendy Sulistyawan, dan Yakob Sayuri.

[Gambas:Video CNN]

(ptr/jun)







Sumber: www.cnnindonesia.com