Bola  

Pelatih Al Nassr Lontarkan Kritik Menohok, Sindir Ronaldo?

Cristiano Ronaldo mencetak gol penyelamat yang membawa Al Nassr lolos ke babak delapan besar Arab Club Champions Cup.

Jakarta, CNN Indonesia

Pelatih Al Nassr Luis Castro memberikan kritik menohok jelang perempat final Liga Champions Arab melawan klub Maroko, Raja Casablanca.

Al Nassr akan melawan Raja Casablanca di Stadion Pangeran Sultan bin Abdulaziz Sports City, Minggu (6/8) malam.

Pertandingan ini krusial bagi Luis Castro guna mendapatkan trofi pertama bersama Al Nassr. Klub berjulukan Al Aalami ini juga membutuhkan trofi Liga Champions Arab guna menambang semangat mereka jelang musim 2023/2024.

Al Nassr akan mendapatkan perlawanan sengit dalam pertandingan ini lantaran Raja Casablanca adalah juara bertahan Liga Champions Arab.

Kendati dihuni sejumlah pemain hebat yang merupakan bintang liga Eropa pada masanya: Cristiano Ronaldo, Marcelo Brozovic, Talisca, hingga Sadio Mane, Luis Castro tidak ingin jemawa.

Castro menyebut memiliki sederet bintang tidak akan memberikan jaminan kemenangan bagi Al Nassr. Dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Champions Arab, Al Nassr hanya menang satu kali dan dua kali imbang.

“Saya tidak akan menjanjikan kemenangan kepada para penggemar, karena itu tidak menghormati lawan. Saya dapat berjanji bahwa kami akan memberikan segalanya,” ujar Castro dikutip dari media Portugal Record.

“Kami tahu, memiliki nama besar tidak menjamin kemenangan. Ini akan menjadi [pertandingan] sulit,” ucap Castro menambahkan.

Komentar Luis Castro itu tentu menjadi sindiran bagi pemain-pemain top Al Nassr seperti Ronaldo, Brozovic dan juga Mane.

Dalam laporan itu disebutkan, Cristiano Ronaldo bisa kembali jadi starter saat melawan Raja Casablanca, akan tetapi untuk Sadio Mane, debutnya bersama Al Nassr bisa berawal dari bangku cadangan.

Sementara itu pelatih Raja Casablanca Joseff Zinnbauer mengaku timnya siap melawan Ronaldo yang jadi penyelamat Al Nassr pada laga sebelumnya.

“Dia banyak mencetak gol di menit-menit terakhir, tapi kami akan siap. Saya menyusun tim dengan mempertimbangkan pertandingan terakhir Al Nassr,” tutur Zinnbauer.

[Gambas:Video CNN]

(sry/har)



Sumber: www.cnnindonesia.com