Bola  

Paksa AS Roma Main 10 Orang

Jose Mourinho menunjukkan aksi unik dalam laga uji coba pramusim AS Roma melawan Partizani Tirana.

Jakarta, CNN Indonesia

Jose Mourinho menunjukkan aksi unik dalam laga uji coba pramusim AS Roma melawan Partizani Tirana.

Mourinho tengah dalam fase akhir persiapan menghadapi musim baru bersama Roma. Karena itulah ia menguji kekuatan terkini timnya dalam sejumlah laga uji coba.

Pada duel lawan Partizani, ada momen ketika Partizani terpaksa harus bermain dengan 10 orang pemain. Hal itu lantaran Partizani ingin memasukkan kembali pemain yang sebelumnya sudah bermain.

Tentu saja hal tersebut ditolak wasit karena tidak sesuai dengan peraturan sepak bola. Mourinho sudah menyadari bahwa lawan bermain dengan 10 orang dan telah melakukan protes.

Mourinho lalu mengambil langkah kejutan dengan menarik Houssem Aouar keluar lapangan pada menit ke-79. Pergantian yang dimiliki Roma juga telah habis sehingga keputusan menarik Aouar membuat Roma hanya tinggal 10 pemain di lapangan, imbang dengan jumlah pemain Partizani.

Walau demikian, seperti dikutip Corriere dello Sport, ada versi lain yang menyebutkan latar belakang Mourinho mengambil langkah ini. Pelatih berjuluk ‘Special One’ ini menarik keluar Aouar karena ingin menghindari risiko terburuk yaitu Aouar mengalami cedera parah jelang musim dimulai.

Sepanjang laga berjalan, Aouar yang baru bergabung dengan AS Roma terus menjadi sasaran tekel lawan. Hal itulah yang membuat Mourinho memilih menarik keluar Aouar di sisa laga. Roma sendiri mengakhiri laga dengan kemenangan 2-1.

Pada musim lalu, Mourinho mengantar Roma finis di posisi keenam Liga Italia. Selain itu, Mourinho juga membawa Roma ke final Liga Europa namun kalah dari Sevilla.

Bersama Roma, Mourinho sudah mempersembahkan satu gelar juara. Trofi UEFA Conference League dimenangkan AS Roma di musim 2021/2022.

[Gambas:Video CNN]

(ptr/nva)


Sumber: www.cnnindonesia.com