Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, melihat Lionel Messi berada dalam kondisi bahagia saat melanjutkan karier ke Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat.
Messi membuat keputusan besar dengan meninggalkan Eropa dan bergabung ke Inter Miami. Padahal saat berstatus bebas transfer dari PSG, Messi sempat dikaitkan dengan rumor kembali ke Barcelona.
Namun nyatanya kepindahan Messi ke Inter Miami berdampak positif. Messi dinilai berada dalam kondisi bahagia dengan situasi baru yang ia jumpai di Amerika Serikat.
“Saya melihatnya, seperti bagaimana orang lain melihatnya, berada dalam kondisi bahagia,” ucap Scaloni dikutip dari ESPN.
“Dia menemukan tempat yang membuatnya merasa dicintai dan saya selalu mengatakan bahwa dia selalu bahagia di lapangan sepak bola,” kata Scaloni menambahkan.
Keputusan Messi pindah ke MLS kemudian terasa jadi keputusan tepat mengingat Messi sempat mengalami kesulitan beradaptasi dengan kehidupan di Paris bersama PSG.
Messi yang sebelumnya hanya membela Barcelona kesulitan mendapatkan suasana nyaman sehingga ia bahkan sempat berselisih paham dengan kelompok suporter PSG.
“Terlepas dari negara atau kota yang ada, yang dibutuhkan Messi adalah bermain sepak bola dan merasa bahagia,” ujar Scaloni.
Sejak bergabung dengan Inter Miami, Messi menunjukkan kinerja yang luar biasa. Messi mencetak 11 gol dan lima assist dalam 11 penampilan yang ia mainkan.
Messi juga sudah membawa Inter Miami juara Leagues Cup dan lolos ke final US Open Cup. Kini Messi tengah memenuhi panggilan untuk membela timnas Argentina di Kualifikasi Piala Dunia.
[Gambas:Video CNN]
(ptr)
Sumber: www.cnnindonesia.com