Bola  

Marselino Cocok dengan Gaya Kami

Direktur Sepak Bola KMSK Deinze Adrian Esparraga mengemukakan beragam hal soal perekrutan Marselino Ferdinan ke klub Belgia tersebut.

Jakarta, CNN Indonesia

Direktur Sepak Bola KMSK Deinze Adrian Esparraga mengemukakan beragam hal soal perekrutan Marselino Ferdinan ke klub Belgia tersebut dalam sebuah wawancara dengan CNNIndonesia.com.

Marselino menjadi pemain teranyar dari Indonesia yang mendapat kontrak bermain di luar negeri. Kabar kepindahan Marselino sudah diberitakan sejak pekan lalu. Pemain 18 tahun itu juga telah mengucapkan salam perpisahan dengan Persebaya.

Ketika Marselino berada di sebuah kota di Belgia, rumor soal klub baru gelandang Timnas Indonesia itu pun kian berkembang.

Hingga kemudian KMSK Deinze mengumumkan peresmian Marselino bergabung dengan klub yang identik dengan warna oranye dan hitam itu.

Berikut wawancara CNNIndonesia dengan Esparraga, Rabu (1/2) malam, mengenai durasi kontrak hingga proses KMSK mendatangkan Marselino dari Persebaya:

Bisa Anda ceritakan proses KMSK Deinze menjadikan Marselino sebagai target klub?

Kami sudah menjalin hubungan sejak beberapa bulan lalu. Kami memantaunya sudah sejak lama dan kami merasa kami bisa menawarkannya hal yang pantas bagi karier selanjutnya.

Saya berterima kasih kepada keluarganya, agennya, dan Marselino atas kepercayaan yang mereka berikan kepada kami.

Kapan klub Anda mengetahui talenta Marselino?

Seperti yang saya bilang, kami melakukan pemantauan sudah sejak lama. Selain itu saya juga terbang ke Indonesia untuk memahaminya lebih lanjut.

Bagaimana dengan kontrak Marselino di KMSK Deinze?

Ya. Dia bergabung dengan klub kami untuk durasi satu setengah tahun ditambah opsi satu tahun.

Apa alasan KMSK Deinze memilih Marselino? Apakah ada referensi dari Indonesia?

Karena karakteristiknya, dia bisa cocok bermain dalam gaya sepak bola kami. Kami adalah tim yang suka bermain dengan penguasaan bola, mengontrol permainan, dan di saat yang bersamaan bermain agresif dengan cara yang pintar.

Memberinya waktu untuk beradaptasi dengan konteks yang baru, saya yakin dia akan tampil dengan performa yang terbaik.

Apakah Marselino akan bermain untuk tim utama KMSK Deinze?

Ya.


Marselino Ferdinan sudah menjadi pemain di level tim nasional ketika masih 18 tahun. (CNN Indonesia/Adi Maulana Ibrahim)

Apa target Anda untuk Marselino?

Pada saat bersamaan kami mendatangkan pemain yang memiliki performa bagus bersama kami, kami menawarkan sebuah proyek. Dari sisi kami, saya harap dia bisa memberikan performa terbaik. Untuk dia, saya harap ini adalah langkah sebelum menuju tim papan atas dalam waktu yang tidak terlalu lama.

Pasar sepak bola Indonesia sangat besar. Bagaimana pendapat Anda soal itu?

Itu adalah pasar yang sangat menarik, dengan potensi yang sangat besar. Jika federasi dan organisasi-organisasi lain bisa membangun struktur di negara Anda, menginvestasi pelatih dan fasilitas, dalam 20 tahun ke depan mereka bisa menjadi salah satu negara top di Asia.

Saya pikir potensi yang dimiliki jauh lebih besar dibanding daripada yang dibayangkan.

[Gambas:Video CNN]

(nva)




Sumber: www.cnnindonesia.com