Berita tentang Elkan Baggott akan tampil di Piala AFF 2022 dan Liverpool yang menelan kekalahan di kandang jadi yang terpopuler dalam 24 jam terakhir.
Berikut tiga berita pilihan dari kanal olahraga CNNIndonesia.com:
Elkan Baggott menyatakan bakal pulang untuk membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 yang berlangsung pada pengujung tahun ini.
Pemain yang sedang membela Gillingham FC itu mengungkapkan niatnya kembali ke Indonesia pada akhir tahun ini karena jadwal League Two di Inggris akan lebih leluasa karena ada Piala Dunia 2022.
Bek 20 tahun itu rencananya akan memanfaatkan waktu untuk menyegarkan pikiran di Indonesia sekaligus membuka kesempatan tampil di Piala AFF 2022 bersama Skuad Garuda. Rencananya Piala AFF 2022 akan bergulir mulai 23 Desember 2022 hingga 15 Januari 2023.
Liverpool tumbang dengan skor 1-2 di hadapan Leeds United dalam laga Liga Inggris di Anfield, Minggu (30/10) dini hari WIB.
Leeds berhasil mencuri gol lebih dulu pada menit keempat memanfaatkan kesalahan lini belakang Liverpool. Rodrigo Moreno pun tanpa ampun melepaskan tembakan ke gawang kosong yang membuat Leeds memimpin 1-0 di awal laga.
Mohamed Salah menyamakan kedudukan 10 menit kemudian dengan tendangan voli usai menerima umpan silang yang dilepaskan oleh Andy Robertson. Terus menyerang, Liverpool malah kebobolan oleh serangan Leeds di menit ke-89 melalui Crysencio Summerville.
Gilang Widya Pramana atau dikenal dengan Gilang Juragan 99 memutuskan mundur dari posisi Presiden Arema FC.
Keputusan itu diumumkan Gilang dalam konferensi pers di kantor Arema FC pada Sabtu (29/10).
“Jujur, saya bangga bagian dari Aremania dan saya bangga jadi bagian dari tim Arema. Saya bangga bisa bawa Arema berprestasi. Di tahun pertama saya bisa membawa Arema juara Piala Presiden itu suatu kebanggaan yang tidak bisa ternilai harganya,” ucap Gilang dalam konferensi pers.
[Gambas:Video CNN]
(sry)
Sumber: www.cnnindonesia.com